Thursday, June 13, 2013

Fast and Furious 6 : Seru Banget!

Well sesuai janji saya, setelah seminggu lebih gak nyentuh internet, kini saya akan mengutarakan review soal fast and furious 6 yang sudah saya tonton hampir 12 hari yang lalu, sedikit review dari sisi saya sendiri sebagai seorang penikmat film.

Film fast and furious 6 adalah kelanjutan dari fast and furious 5 dimana Dom (Vin Diesel) dan Brian (Paul Walker) menggulingkan gembong penjahat di brasil dan mendapatkan $100 juta, Setelah itu film FF 6 dimulai dimana Brian menjemput istrinya Mia Toretto (Jordana Webster) dan dikaruniai anak dan keduanya hidup nyaman di Spanyol.  Dom dan Brian memulai hidup normal bagi kebanyakan, meski canggung tapi mereka mencoba menjalani kehidupan tersebut.

Sementara semuanya kembali pada kehidupan masing-masing, Hobbs (Dwayne Johnson) melacak kegiatan dari organisasi pengendara bayaran yang telah melewati 12 negara yang diduga melakukan tindakan kriminal, pemimpinnya adalah adalah Owen shaw (Luke Evans) dibantu oleh Letty (Michelle Rodriguez), kekasih Dom yang dulunya dianggap sudah tewas dan yang paling menghebohkan publik di Indonesia adalah munculnya Jah (Joe Taslim) yang berperan sebagai pembantu Owen Shaw yang pintar berkelahi.

Singkat cerita, Hobbs berpikir bahwa satu satunya cara untuk mengalahkan Owen adalah mengalahkannya di jalanan, yaitu dengan meminta bantuan Dom dengan mempertimbangkan bahwa Letty adalah kekasih Dom yang masih hidup tentu adalah nilai plus bahwa Dom mau membantu Hobbs tentu saja dia meminta Dom untuk mengumpulkan tim elit di London dengan imbalan yang tak ternilai harganya yaitu pengampunan dan dibebaskan dari hukuman pencurian yang telah dilakukan kelompok Dom sebelumnya sehingga mereka bisa kembali ke rumah dan berkumpul bersama keluarga mereka dengan tenang.  

Dalam ceritanya yang begitu kompleks menurut saya yaitu ketika Letty ternyata hilang ingatan dan Dom mencoba mengingatkan kembali ingatan Letty pelan-pelan lewat balapan kecil, beberapa kenangan, yang akhirnya membawa Letty kembali ke pangkuan Dom, tak lupa Jah yang begitu dingin menjadikan film ini menurut saya makin bertambah action yang layak perlu di eksplor lagi agar makin greget.  Semoga saja Jah selamat saat di akhir film tersebut agar bisa maen di FF7 ya juragan! kalau mau liat serunya, tonton aja sendiri ya gan! hehehe..


Saya sangat terkesima saat efek efek yang ditampilkan saat mobil mobil mewah tersebut menabrak beberapa gedung dan ringsek dijalanan, biaya tentu sangat mahal yah. hahaha

0 komentar:

Post a Comment

Komentar anda adalah hadiah terindah bagi saya